Peran manusia di organisasi semakin lama semakin memegang peran vital. Hal tersebut dapat dilihat dari diberikannya sebutan kepadanya, mulai dari buruh, pegawai/karyawan, personel, SDM (Sumber Daya Manusia), hingga HC (Human Capital). Istilah terkahir mengandung konsekuensi bahwa manusia di sebuah organisasi dipandang sebagai asset, sehingga mempunyai HAV (Human Asset Value), yang harus direncanakan, dikelola, dikembangkan, hingga akhirnya mampu mendongkrak sasaran-sasaran bisnis perusahaan.
Human capital dalam industri perbankan merujuk pada keterampilan, pengetahuan, pengalaman, dan kepemilikan sumber daya manusia yang berkontribusi terhadap keberhasilan dan pertumbuhan perusahaan.
TUJUAN PELATIHAN
Peserta pelatihan HC mampu memahami tentang pentingnya pengelolaan SDM di sebuah organisasi/perusahaan.
Peserta pelatihan HC mampu memahami tahapan yang dibutuhkan untuk membangun sistem manajemen SDM sesuai alur pengelolaan SDM sejak perencanaan (Manpower Planning) hingga termination/pension
MATERI PELATIHAN
Human Capital Management Overview
Human Capital Management Strategy
Organization Design & Structure
Human Capital Measurement & Audit
Competency Model & Assessment
Human Capital Planning
Recruitment & Selection
Human Capital Development
PESERTA PELATIHAN
Pimpinan
Manajer & Staff HRD
Manajer dan Staff non HRD yang ingin mendalami pengetahuan seputar HRD atau SDM
Semua pihak yang ingin meningkatkan pengetahuan seputar Human Capital Management & Development